PRAKTIK KLINIK KEBIDANAN EARLY CLINICAL EXPOSURE (ECE) 1 PRODI SARJANA KEBIDANAN FAKULTAS ILMU KESEHATAN UNIVERSITAS AWAL BROS
Senin, 03 Februari 2025, Prodi Sarjana Kebidanan Fakultas Ilmu
Kesehatan Universitas Awal Bros melaksanakan kegiatan serah terima Praktik
Klinik Early Clinical Exposure (ECE) 1 Mahasiswa Prodi Kebidanan Angkatan
IV Universitas Awal Bros di RS yakni,
RSAB Gajah Mada, RSAB Botania, RS Graha Hermine., yang mana Pada Praktik Klinik
kali ini di ECE 1 terdiri dari beberapa kompetensi yakni (Keterampilan Dasar
Praktik Klinik/ KDPK, Asuhan Kebidanan Pada Remaja dan Perimenopouse, Asuhan
Kebidanan Pra nikah dan Pra Konsepsi), saat serah terima mahasiswa didampingi oleh beberapa pimpinan
yang hadir di RS tersebut.
Pada RSAB Botania Prodi
Sarjana Kebidanan menyerahkan mahasiswi ber praktik sebanyak 6 orang, RSAB
Gajah Mada sebanyak 12 orang dan RS Graha Hermine sebanyak 14 orang. Sebanyak 32 mahasiswa telah dilakukan proses
serah terima untuk ber praktik ke 3 RS yang sudah dipilih dari kampus. Dosen
yang mendampingi untuk kegiatan serah terima mahasiswa pada saat itu adalah Bd.
Netty Herawati Purba, SST., M.Keb., Bdn. Rici Gusti Maulani, S.Tr.Keb., MKM.
Praktik Klinik Early Clinical Exposure ini dilakukan selama 1 bulan,
dalam pelaksanaan klinik ini sebelumnya mahasiswa telah dibekali ilmu teori dan
praktik dari kampus yang mana mahasiswa diberikan praktik lab sampai ujian
praktik yang telah dilakukan dikampus untuk persiapan sebelum turun ke laha
selanjutnya setelah dilakukannya ujian praktik mahasiswa dilakukan Persamaan
Persepsi dengan beberapa dosen pendamping untuk selanjutnya diberikan arahan
terkait mekanisme dinas dilapangan nanti seperti, dari tugas individu, tugas
kelompok, tata tertib peraturan selama berdinas, hal ini dilakukan adalah untuk
mahasiswa dapat merasa siap dalam melaksanakan praktiknya selama di RS
nantinya.